ADVERTISEMENT

Buku Sepasang Mata adalah sebuah buku yang dapat dijadikan sebagai bahan bacaan literasi yang bertujuan untuk menambah minat baca bagi pembaca jenjang Sekolah Dasar (SD).

Buku Sepasang Mata yang ditulis oleh Veronika W ini dapat dibaca dan diunduh melalui situs web budi.kemdikbud.go.id yang dikelola oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

Sinopsis Buku Sepasang Mata

Kinan, seorang anak perempuan Jawa, harus ikut ayahnya bertugas di Wamena, Papua. Di Wamena Kinan mendapati berbagai hal yang berbeda dengan daerah asalnya. Untung teman-teman barunya di sekolah banyak mengajari Kinan tentang segala yang ada di Wamena. Namun, ada salah satu teman bernama Edita yang selalu berusaha menghindarinya. Anehnya, meskipun berusaha menghindar, Edita juga selalu ingin tahu segala hal tentang Kinan. Kinan jadi penasaran, kenapa sepasang mata Edita selalu menatapnya tajam?

Data Buku Sepasang Mata

DataKeterangan
JudulSepasang Mata
TemaAnak Indonesia
JenjangSekolah Dasar (SD)
BahasaBahasa Indonesia
PenulisVeronika W
Tautanhttps://budi.kemdikbud.go.id/baca/digital/sepasang-mata

ADVERTISEMENT